Bima Satria Garuda, Jagoan Baru Indonesia

Sebuah program yang menampilkan superhero khas Indonesia, Bima Satria Garuda, siap dihadirkan stasiun televisi milik MNC Group, RCTI. Tak main-main, pembuatan Bima Satria Garuda melibatkan Kementerian Dalam Negeri dan Komunikasi Jepang serta Ishimori Production.

Kerja sama ini adalah salah satu bentuk komitmen MNC Group untuk terus menghadirkan program-program terbaik bagi pemirsa. Managing Director RCTI Kanti Mirdiati menjelaskan, program ini bertujuan menciptakan dan menampilkan panutan bagi anak-anak Indonesia. Bima Satria Garuda bukan sekadar serial yang akan tayang di RCTI, tapi menjadi tontonan baru bagi anak-anak Indonesia yang mendidik.

”Untuk komersialisme kami ingin seperti Mickey Mouse, Donald Duck, agar bisa menjadi komoditas. MNC Group untuk pertama kali memproduksi ini. Semoga bisa menjadi besar dan mungkin bisa muncul jagoanjagoan lain,” papar Kanti. Menteri Dalam Negeri dan Komunikasi Jepang Yoshitaka Shindo menambahkan, Bima Satria Garuda akan terkenal dan membawa kebudayaan Indonesia melalui karakter yang dibuat di Jepang.

Berikut  Traillernya :

BIMA SATRIA GARUDA - TEASER

Label:

Posting Komentar

Terima Kasih Telah Membaca Artikel di :
Blog Penguintanah - Biar Mainstream yang Penting Tetap Menarik.
Silahkan Berkomentar yang Relevan Tanpa Menyinggung Suku, Agama, Budaya atau Ras Tertentu.

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.