Cara Membuat Password Akun Facebook Aman 100%


Cara Membuat Password Akun Facebook Aman 100%, Anti Hack,  - Kata kunci atau password adalah salah satu alat untuk mengamankan akun Facebook kita. Sayangnya, banyak sekali orang yang menyepelekan tingkat kerumitan password mereka. 

Alasannya? Karena takut lupa.

Makin rumit, akan makin susah diingat. Ok, it makes sense. Saya pernah menemui orang-orang seperti ini. Dan membangkitkan kesadaran mereka untuk membuat password yang lebih aman mirip seperti sebuah kampanye pilgub. It doesn’t necessarily work but they’ll hate you for sure

Kemungkinan untuk disambut baik lebih tipis daripada disambut kurang mengenakkan.
Mungkin itulah salah satu alasan terbesar mengapa Facebook memberikan lapisan pengamanan lain untuk akun-akun penggunanya selain kata kunci, yaitu fitur “persetujuan masuk ke Facebook”. Untuk orang-orang yang malas membuat password yang aman, menurut saya fitur satu ini sangat amat berguna. Pada dasarnya, fitur ini berfungsi sebagai lapisan pengaman kedua setelah password.

Setelah fitur “persetujuan masuk ke Facebook” diaktifkan, pemilik akun Facebook akan menerima pesan pendek ke ponselnya setiap kali ada perangkat lain yang mengakses akun Facebooknya. Saya sudah mencoba dan terbukti ini memang memberikan pengamanan ekstra terhadap akun kita. Jadi setiap kali saya (atau orang lain yang berniat membobol) mencoba mengakses akun FB saya dari browser baru, aplikasi baru, perangkat baru (entah itu PC, laptop, atau netbook, atau smartphone lain), secara otomatis nomor ponsel kita akan dikirimi pemberitahuan atau notifikasi dari shortnumber Facebook Mobile.

Di dalam pemberitahuan itu, disertakan juga sebuah kode berupa angka yang biasanya 6 digit untuk mengkonfirmasi benar tidaknya itu adalah si pemilik akun. Meski Anda sudah masukkan password, tetapi jika Anda belum masukkan kode dari notifikasi SMS ini, akun tak akan bisa dibuka. Kerepotan ekstra? Pastinya. Tapi itulah hukum umumnya: bersamaan dengan tingkat keamanan yang lebih tinggi, tingkat kerepotannya juga makin tinggi.

Tertarik untuk mengaktifkan fitur ini di akun Facebook Anda? Mudah saja. Ikuti langkah-langkah berikut (pastikan sudah memasukkan nomor ponsel yang aktif dipakai di tab “selular”):

1. Temukan “pengaturan akun” yang tersembunyi di tanda panah di pojok kanan atas akun Facebook (tepat di sebelah kanan tombol “Beranda”).

2. Lalu klik “Pengaturan akun ”.

3. Kemuadian klik “Pengaturan Keamanan” yang berada di sebelah kiri.

4. Klik fitur “Persetujuan masuk ke Facebook”. 

5. Klik tanda centang (v) di depan pernyataan: “Memerlukan kode keamanan untuk mengakses akun saya dari browsher yang tidak dikenali“. Setelah itu, jangan lupa klik “Simpan Perubahan”.

Nah, saat Anda nanti mencoba mengakses akun Facebook dari aplikasi yang belum dikenali (browser baru, aplikasi Facebook client baru, ponsel baru, dan sebagainya), akan ada pemberitahuan. Jika didesktop, bunyi laman checkpoint-nya seperti ini: “Baru-baru ini ada orang yang mencoba masuk ke akun Anda dari komputer atau perangkat seluler yang tidak dikenali. Karena fitur persetujuan masuk diaktifkan, akun Anda untuk sementara dikunciSelesaikan langkah-langkah berikut untuk mendapatkan kembali akses ke akun Anda.
Dalam langkah berikutnya , Anda akan diminta mengkonfirmasi dengan memasukkan kode yang telah dikirimkan ke ponsel yang terdaftar. Mudah bukan?
Label: ,

Posting Komentar

  1. boleh di coba triknya nih sob....
    trims dan salam kenal ya :)

    BalasHapus
  2. keamanan tingkat tinggi, bahasa sandi nya, sangat sangat rahasia Zera zera Romeo :)

    BalasHapus
  3. Hi, I desire a beautiful day and a pleasant new week! Hugs Fotis. http://fotisbazakas.blogspot.gr

    BalasHapus
  4. Hi, I desire a beautiful day and a pleasant new week! Hugs Fotis. http://fotisbazakas.blogspot.gr

    BalasHapus
  5. A Monday night visit and as always to thanks for your visit..

    BalasHapus

Terima Kasih Telah Membaca Artikel di :
Blog Penguintanah - Biar Mainstream yang Penting Tetap Menarik.
Silahkan Berkomentar yang Relevan Tanpa Menyinggung Suku, Agama, Budaya atau Ras Tertentu.

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.